Mungkin,
tidak ada pendatang yang memberikan keteladanan pengorbanan terhadap penduduk Shaohsing , China ,
di awal abad ke-20 melebihi Dr. Claude H. Barlow. Misionaris medis yang rela
berkorban ini merupakan personifikasi hidup yang diubahkan oleh Allah.
Suatu
penyakit yang aneh yang diketahuinya juga belum memiliki penangkal membunuh
orang-orang di sana .
Tidak ada laboratorium untuk
mengadakan penyelidikan. Dr. Barlow memenuhi catatannya dengan pengamatan
terhadap penyakit aneh yang terjadi hingga ratusan kasus tersebut. Kemudian,
dengan membawa benih penyakit itu dalam tabung, dia berlayar kembali ke
Amerika. Sebelum tiba di sana ,
dia mengambil benih itu dan menyuntikkan ke tubuhnya sendiri. Kemudian dia
segera pergi ke Johns
Hopkins University
Hospital , tempatnya
belajar.
Dr.
Barlow sakit parah. Dia merelakan dirinya sebagai kelinci percobaan untuk
penelitian penyakit tersebut. Obat penangkalnya pun kemudian ditemukan dan
dokter muda itu sembuh. Dia kembali berlayar ke China dengan obat bagi penyakit itu
dan itu menyelamatkan banyak nyawa. Dana
Chau
Gambar: https://wikivisually.com/wiki/Category:1902_deaths
Tidak ada komentar:
Posting Komentar